Kamis, 14 Februari 2013

Kursi Kades Salut Segera Terisi

Salut (KLU), SK - Setelah cukup lama jabatan Kepala Desa Salut lowong, Kursi dan ruangan berukuran 3 x 3 M yang ditinggalkan oleh Karianom Kepala desa sebelumnya yang pindah kamar ke Sel tahan Polres Lombok Barat dan LP Mataram akibat tersandung huku kasus pengedaran uang palsu (UPAL) tahun 2012 lalu, kini akan segera terisi
Tiga orang kandidat calon kepala desa Salut yaitu no. urut 1. Hartono A.Ma, No. Urut 2. Rusdianto, dan No. urut 3. Jumraul Abdi, S.Pd.I sudah siap memperebutkan kursi itu dalam pemilihan kepala desa yang akan berlangsung kamis, 14 Februari 2013 besok.
Masing-masing calon sudah menyampaikan berbagai macam visi dan misinya guna mendapat simpati para pemilih melalui kampanye baik dialogis maupun monologis.
Ketua panitia Pilkades Salut Syukri, S.Pd. Pemilihan kepala desa salut ini di desain khusus dan berbeda dengan yang lainnya. Beberapa aturan yang ditetapkan panitia guna menciptakan suasana pemilihan kepala desa yang demokratis,jujur dan bersih harus dijalankan dan ditaati para calon.

Dikatakannya, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) desa Salut adalah 2349 orang yang tersebar di Sembilan dusun. Sedangkan tempat pemungutan suara terbagi menjadi 7 TPS. dan ada dua dusun yang tergabung dalam satu TPS. Pemilihan akan dimuali pada jam 07.00 s/d 13.00 wita. Dan penghitungan suara akan dilakukan secara terbuka di kantor desa (MTQ)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar