Kayangan,(SK),--
 Bupati KLU H.Djohan Sjamsu,SH bersama para pimpinan SKPD lingkup 
Kabupaten Lombok Utara melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan 
Kayangan,Selasa (15/01/2013) dalam rangka melihat dari dekat hasil-hasil
 pembangunan yang telah dilakukan selama tahun 2012.
Kepala Desa Pendua Haerudin mengatakan, 
pengaspalan jalan Sesait-Pendua ini pihaknya pernah menyetop rekanan 
selaku yang bertanggung jawab dalam pengerjaan, karena tidak sesuai 
dengan harapan.”Bayangkan saja, malamnya di aspal,paginya sudah rusak 
kembali, ”kata Haerudin polos di hadapan Bupati.
Kejadian yang sama pula ketika Bupati meninjau jalan Lembah Berora-Salut.Ini lebih parah lagi.Oleh rekanan dalam kontrak sepakat untuk mengerjakan pengaspalan sepanjang 3 km pada tahun 2012 lalu, namun hingga memasuki tahun anggaran baru di tahun 2013 ini, pihak rekanan baru menyelesaikan 2 km dan tersisa 1 km yang belum diselesaikan.Ini menunjukkan pihak rekanan tidak serius menangani sebuah proyek yang di percayakan Pemda KLU dalam pengerjaannya.Sehingga Bupati H.Djohan Sjamsu,SH memerintahkan kepada Kadis PU H.Irman,ST untuk memanggil rekanan yang bertanggung jawab untuk itu. ”Jika tidak mampu bekerja, alihkan kepada orang lain saja dan jangan berikan lagi pekerjaan serupa pada tahun berikutnya,”pesan Bupati.
Kejadian yang sama pula ketika Bupati meninjau jalan Lembah Berora-Salut.Ini lebih parah lagi.Oleh rekanan dalam kontrak sepakat untuk mengerjakan pengaspalan sepanjang 3 km pada tahun 2012 lalu, namun hingga memasuki tahun anggaran baru di tahun 2013 ini, pihak rekanan baru menyelesaikan 2 km dan tersisa 1 km yang belum diselesaikan.Ini menunjukkan pihak rekanan tidak serius menangani sebuah proyek yang di percayakan Pemda KLU dalam pengerjaannya.Sehingga Bupati H.Djohan Sjamsu,SH memerintahkan kepada Kadis PU H.Irman,ST untuk memanggil rekanan yang bertanggung jawab untuk itu. ”Jika tidak mampu bekerja, alihkan kepada orang lain saja dan jangan berikan lagi pekerjaan serupa pada tahun berikutnya,”pesan Bupati.
Dalam kunjungan kerja tersebut,Bupati 
KLU H.Djohan Sjamsu,SH mengunjungi Kelompok Ikan Air Tawar Montong 
Singgan Desa Salut. Di hadapan anggota kelompok tani ikan air tawar 
tersebut, Bupati Djohan Sjamsu mengajak untuk bersinergi membangun 
daerah dan selalu bersyukur kepada Allah Swt atas karunia yang telah di 
berikan.
”Ini merupakan wujud syukur kita dengan 
bekerja sungguh-sungguh dalam membangun daerah dan membangun diri kita 
dalam rangka meningkatkan amaliah dalam membangun daerah kita 
ini,”tandas Bupati.
Pemerintah Daerah KLU pada tahun 2012 
lalu telah banyak mengeluarkan anggaran yang telah diberikan kepada 
masyarakat.Jadi perlu di manfaatkan dengan sebaik-baiknya. “Kalau 
masyarakat tidak mampu mengelola dengan baik, tentu seberapapun jumlah 
dana yang diterima tidak akan ada artinya,”ujar Bupati.
Acara panen raya ikan lele di Kelompok 
Tani Ingin Maju Montong Singgan Desa Salut Kecamatan Kayangan tersebut, 
boleh dibilang sangat luar biasa.Tidak biasanya Bupati KLU H.Djohan 
Sjamsu,SH yang di dampingi seluruh pimpinan SKPD lingkup Kabupaten 
Lombok Utara pada acara tersebut terselip berbau politik.
Selaku Bupati KLU yang sekaligus juga 
sebagai Ketua Partai Demokrat KLU,H.Djohan Sjamsu,SH secara terbuka dan 
berterus terang meminta kepada masyarakat Desa Salut untuk mendukung 
kembali Dr TGH M.Zainul Majdi,MA sebagai Gubernur NTB periode 
2013-2018.Ajakan Bupati ini disambut baik oleh warga masyarakat Desa 
Salut.”Banyak keberhasilan yang di torehkan oleh TGB selama memimpin NTB
 ini.Jadi harus kita dukung kembali beliau,”ajak Djohan.
Pada moment kunjungan kerjanya kali ini,
 Djohan Sjamsu juga mengutarakan pengalamannya selama memimpin KLU dari 
sejak terbentuknya hingga saat ini. Dikatakannya, sejak awal 
kepemimpinannya sebagai Bupati terpilih Kabupaten Lombok Utara yang 
pertama ini, cukup berat, tetapi karena dukungan seluruh elemen 
masyarakat, akhirnya kondisi KLU hingga saat ini menjadi lebih baik.
Begitu pula yang di hadapi Gubernur NTB 
yang akrab di disapa TGB ini, perjuangannya juga sungguh berat. Sebelum 
memulai kepemimpinannya  lima tahun lalu, kondisi daerah NTB sangat 
terpuruk,tetapi berkat kerja keras dan dukungan seluruh masyarakat,TGB 
mampu memimpin NTB kearah yang jauh lebih baik, sehingga berbagai 
program pembangunan telah berhasil diselesaikan.
Melihat keberhasilan TGB selama memimpin NTB lima tahun terakhir ini, Bupati KLU yang juga Ketua DPC Demokrat KLU ini mengajak seluruh warga masyarakat daerah Tioq Tata Tunaq ini untuk mendukung kembali pencalonan TGB pada Pemilu Gubernur yang di gelar KPU tanggal 13 Mei 2013 mendatang.”Pada Pemilu ulang nanti, mari kita sama-sama memilih kembali TGB,”ajaknya yang disambut tepuk tangan oleh warga masyarakat yang hadir.
Melihat keberhasilan TGB selama memimpin NTB lima tahun terakhir ini, Bupati KLU yang juga Ketua DPC Demokrat KLU ini mengajak seluruh warga masyarakat daerah Tioq Tata Tunaq ini untuk mendukung kembali pencalonan TGB pada Pemilu Gubernur yang di gelar KPU tanggal 13 Mei 2013 mendatang.”Pada Pemilu ulang nanti, mari kita sama-sama memilih kembali TGB,”ajaknya yang disambut tepuk tangan oleh warga masyarakat yang hadir.
Pengurus dan anggota Kelompok Tani  
Ingin Maju Montong Singgan Desa Salut saat kunjungan Bupati KLU 
tersebut, di gunakan momen yang tepat untuk panen perdana ikan lele 
milik mereka, yang awalnya tidak ada yang percaya bahwa di daerah 
pegunungan seperti di Salut itu bisa di sulap menjadi lokasi 
membudidayakan ikan lele.”Ini merupakan keajaiban kedua setelah Nabi 
Nuh.as,”puji Kartono salah seorang anggota Kelompok Tani Ingin Maju 
Montong Singgan.(Eko)  
Tidak ada komentar:
Posting Komentar