Kayangan,(SK) --- Bertempat di Aula Kantor Camat
Kayangan,Dewan Kerja Ranting Gerakan Pramuka Kayangan menggelar
Musyawarah Penegak-Pandega Putri-Putra (Musppanitera),Rabu (17/ 10/
2012).
Menurut
Ketua DKR Kayangan Supriadi Lengar mengatakan, Musppanitera
Penegak-Pandega ini digelar dengan maksud meningkatkan kwalitas dan
kwantitas Pramuka Penegak-Pandega, khususnya pengurus Dewan Kerja
Ranting (DKR) Kayangan dan Pramuka Penegak Ambalan pada umumnya.
Dikatakan, Sasaran umum penyelenggaraan Musppanitera ini adalah sumber daya manusianya.Dengan demikian Pramuka Penegak-Pandega diharapkan memiliki kwalitas pendidikan yang tinggi dalam mengurus organisasinya, serta dapat menjelaskan fungsi pada bidangnya masing-masing.
Supriadi Lengar, yang bekerja di Kantor Dikbudpora Kecamatan Kayangan
ini mengatakan, sasaran pokok yang diharapkan dengan digelarnya
Musppanitera ini, agar pembagian tugas masing-masing bidang menjadi
jelas.Disamping itu, untuk memberikan pertimbangan dan masukan kepada
kwartir maupun wadah pembinaan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega
lainnya dalam pengembangan pelaksanaan suatu peraturan mengenai Pramuka
Penegak dan Pramuka Pandega.
Dalam pembagian tugas pelaksanaan sasaran pokok dan pengembangan program gerakan pramuka Penegak dan Pandega, khususnya ditingkat Kwartir Ranting Kayangan, Supriadi Lengar menyatakan, ada beberapa bidang yang harus ditangani diantaranya, bidang kajian Kepramukaan, bidang Kegiatan Kepramukaan,bidang pengabdian Masyarakat dan bidang Evaluasi dan Pengembangan.
Dalam pembagian tugas pelaksanaan sasaran pokok dan pengembangan program gerakan pramuka Penegak dan Pandega, khususnya ditingkat Kwartir Ranting Kayangan, Supriadi Lengar menyatakan, ada beberapa bidang yang harus ditangani diantaranya, bidang kajian Kepramukaan, bidang Kegiatan Kepramukaan,bidang pengabdian Masyarakat dan bidang Evaluasi dan Pengembangan.
Musppanitera T/D Kwartir Ranting Kayangan ini diikuti oleh 30 orang
anggota Pramuka T/D perwakilan sekolah SMA/MA dan DKR yang ada diwilayah
Kecamatan Kayangan, Pembina Pramuka Penegak serta para andalan
Ranting.Musppanitera ini berlangsung selama tiga hari, mulai tangga
17-20 Oktober 2012 di halaman Kantor Camat Kayangan.Hadir pula Bupati
KLU yang diwakili Asissten III Drs.Jayadi N,Kwarcab KLU dan DKC.
Bupati KLU dalam sambutannya selaku Kamabicab Gerakan Pramuka KLU
berharap, agar Pramuka yang merupakan Generasi Muda penerus perjuangan
bangsa harus bisa membaca kearah mana kemajuan KLU dimasa depan dalam
rangka memberikan kontribusi terhadap pemikiran-pemikiran maju.Untuk
itu,Generasi Muda harus punya motivasi kerja keras dan keikhlasan dalam
rangka menunjang study.
Selain itu,Kambicab juga berpesan agar hasil Muspanitera Pramuka
Penegak-Pandega Kwartir Ranting Kayangan dalam mengisi formasi,
sebaiknya organisasi (DKR) yang akan di jalankan nantinya harus
sistematik, artinya semua elemen yang terlibat harus berfungsi.
Memang Muspanitera Gerakan Pramuka Penegak-Pandega Kwartir Ranting
Kayangan yang di gelar selama tiga hari ini nantinya diharapkan mampu
menghasilkan pemikiran-pemikiran yang dapat membangun daerah ini menuju
Kabupaten yang maju dan beradab.
Sementara itu,Ketua Kwartir Ranting Kayangan Syukri,S.Pd dalam
Muspanitera Pramuka Penegak – Pandega tersebut, mengarahkan
syarat-syarat terbentuknya kepengurusan baru,bagaimana laporan
pertanggung jawaban pengurus, sehingga jangan sampai ada kritik yang
kritisi sifatnya saling menyalahkan, tapi bagaimana kritik itu dapat
dijadikan acuan perbaikan.(Eko).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar