Minggu, 10 Juli 2011

MTQ KLU ke 2, Resmi ditutup Bupati Djohan Sjamsu

Tanjung, --- Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Lombok Utara ke-2 tahun 2011, resmi ditutup Bupati Djohan Sjamsu, Selasa ( 05/07) lalu.

Dalam laporannya Ketua Panitia Penyelenggara Drs Jamiludin mengatakan bahwa, sebelum pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Lombok Utara ke 2 tersebut digelar,pihaknya telah mempersiapkan segala sesuatunya terkait dengan kegiatan dimaksud.

“Mulai dari penempatan para Kafilah dari masing-masing Kecamatan, hingga hal-hal lain terkait dengan persiapan sebelum kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Lombok Utara ke 2 ini digelar,”katanya.

Disamping itu, menurut Ketua Panitia Penyelenggara, yang juga Kabag Kesra Setda KLU ini, pihaknya dalam rangka mempersiapkan tenaga untuk Dewan Hakam, panitia bekerja sama dengan Dewan Hakam yang berasal dari Provinsi Nusa Tenggara Barat. Namun tidak menyampingkan para Dewan Hakam yang berasal dari Lombok Utara, terutama yang sudah memiliki pengalamam dibidangnya masing-masing.
Menyukseskan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Lombok Utara ke 2 tahun 2011 ini, Dewan Hakam yang berasal dari Provinsi Nusa Tenggara Barat maupun yang berasal dari Kabupaten Lombok Utara, berkolaborasi dalam menjalankan tugas penjurian, sehingga hasilnya maksimal.

Mengawali pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Lombok Utara ke 2 tahun ini, dimulai dengan digelarnya Pawai Ta’aruf, yang diikuti oleh seluruh Kafilah dari 5 Kecamatan yang ada diwilayah KLU.

“Pawai Ta’aruf ini, oleh masyarakat Dayan Gunung dinilai positif, karena diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat KLU. Buktinya, pawai ini tidak hanya diikuti oleh yang beragama Islam saja, namun yang beragama non muslim pun ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut,”kata Jamiludin.

Namun dalam pelaksanaan MTQ KLU ke 2 tahun 2011 ini, Jamiludin mengakui banyak kekurangan diberbagai lini, tetapi walau demikian, banyak pula ilmu terbaru yang didapatkan akibat adanya kegiatan dimaksud.

Dari 26 cabang yang dilombakan pada MTQ KLU ke 2 ini, terdapat 40 kejuaraan bisa dilaksankan. Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Hakam Nomor : 02/DH.MTQ -11 KLU/2011 tanggal 5 Juli 2011 tentang Penetapan Peserta terbaik dan Juara Umum MTQ KLU ke 2,  Kecamatan Pemenang kembali mempertahankan prestasinya sebagai pemegang Juara Umum Pertama pada MTQ tingkat Kabupaten Lombok Utara ke 2 tahun 2011 ini. Disusul Kecamatan Tanjung di urutan kedua,Kecamatan Gangga diurutan ketiga, kemudian Kecamatan Kayangan diurutan keempat dan di urutan terakhir ditempati oleh Kecamatan Bayan.

Menurut Abdul Rauf (53) salah seorang Ofisiel dari Kecamatan Kayangan mengatakan bahwa, pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Lombok Utara kali ini, ada peningkatan, baik dari segi pelaksanaan maupun dari segi perolehan peringkat Juara Umum.

“Pada pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Lombok Utara yang pertama tahun 2010 lalu, Kecamatan Kayangan menduduki peringkat kelima dan pada tahun ini naik setingkat menjadi urutan keempat, “katanya.
“Ini merupakan peningkatan, walau hasilnya seperti itu, kita patut bangga karena para peserta murni dari wilayah satu,”kata Hamdun,S.Ag yang juga ofisiel dari Kayangan

Sementara itu Bupati KLU H.Djohan Sjamsu dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para peserta terbaik dalam MTQ tingkat Kabupaten Lombok Utara tahun ini, semoga mampu dipertahankan ditahun mendatang.

Bupati juga mengingatkan agar seluruh kandungan isi Al Qur’an bisa diamalkan dalam kehidupan seharai-hari.Lebih-lebih di era  globalisasi sekarang ini, bisa dikurangi pengaruh-pengaruh negative dengan memahami dan mengamalkan kandungan isi Al Qur’an.

“Pengaruh negative di era globalisasi ini sangat besar pengaruhnya. Salah satu jalan untuk menekan dan mengurangi pengaruh negative tersebut, hanyalah dengan mengamalkan seluruh isi kandungan dari Al Qur’an,”ingat Bupati.

Dibagian akhir sambutannya, Bupati kembali menegaskan bahwa, yang perlu diperhatikan adalah program Maghrib Mengaji.”Lanjutkan program ini, agar anak-anak kita bisa mengaji setelah Sholat Maghrib,”tegasnya.

Bupati juga menegaskan bahwa pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten yang akan datang, akan digelar dan digilir dimasing-masing Kecamatan, agar adil dan merata.

Usai memberikan sambutan, Bupati KLU H.Djohan Sjamsu menutup secara resmi MTQ KLU ke 2 tahun 2011.(Eko).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar